Waktu itu, saya sedang menjalani masa - masa PPL ( Praktek Pengalaman Lapangan ) yang membuat saya harus praktek mengajar selama beberapa bulan di salah satu SMP di kota Kendal. Sebenarnya aktifitas tersebut masih terbilang wajar dengan intensitas mengajar masuk kelas hanya beberapa kali selama seminggu. Keadaan cuaca yang panas membuat saya di sering meminum minuman dingin dan akhirnya terkena radang tenggorokan. Saat terkena radang, saya kira itu adalah hal yang biasa tetapi, radang ini berlangsung selama 1 bulan lebih dengan menghilangnya suara. Selama hampir 1 setengah bulan di masa penghujung PPL saya masih menganggap ini adalah hal yang wajar. Suara serak hampir saya rasakan sampai akhir PPL dan berlanjut dengan KKN. Setelah masa - masa PPL dan KKN berakhir, saya kira penyakit serak ini akan menghilang seperti biasanya ketika saya terkena radang tenggorokan tetapi ternyata malah semakin parah. Suara saya sempat menghilang selama beberapa hari dan saya kemudian nekat untuk melakukan terapi gurah tetapi hal ini juga tidak menyembuhkan saya.
" Penyakit asam lambung atau Gastroesophageal Reflux Disease (GERD) adalah kondisi yang ditandai dengan nyeri pada ulu hati atau sensasi terbakar di dada akibat naiknya asam lambung menuju esofagus. Esofagus yang juga dikenal sebagai kerongkongan adalah bagian dari saluran pencernaan yang menghubungkan mulut dan lambung."
Bersumber dari: Penyakit GERD : Definisi, Gejala, Penyebab, Pengobatan - Mediskus
Bersumber dari: Penyakit GERD : Definisi, Gejala, Penyebab, Pengobatan - Mediskus
Bersumber dari: Penyakit GERD : Definisi, Gejala, Penyebab, Pengobatan - Mediskus
12 Komentar
anak kos seperti saya, bawa permen nya permen promagh :D
BalasHapuspermen promag rasa mint ya kak????? :D
Hapuskak berapa lama sembuh dari minum obat utk gerd smpai suaranya kembali?
BalasHapusHai kak.. mhn maaf baru balas..
Hapuswaktu itu 2 mingguan suaranya sudah mulai kembali.. tapi untuk sembuh total dari infeksinya dan mulai bisa untuk banyak aktifitas suaranya sekitar setengah tahun kak..
Untuk penyakit gerd belum bisa sembuh total sampai sekarang .. karena banyak faktor juga yang membuat kambuhan
Saya jga mengalami hal yg sama mbak, 2 tahun yg lalu saya pernah alami dan sudah sembuh. Tapi sekarang kambuh lagi mbak, ditambah batuk yg gak kunjung sembuh,dan perut kdang juga suka kembung dan begah. Apakah segitu besar pngaruh asam lambung ke tenggorokkan mbak ??
BalasHapusiya mbak,,, soalnya kalau memang sudah parah asam lambungnya memang bisa naik ke tenggorokan,, dan menginfeksi pita suara karena sifatnya memang korosif... kadang ada yang merasa rasa panas di tenggorokan, di dada bahkan sampai ada yang perasaannya seperti jantungan mbak,, ketika di cek tidak ada apa - apa,,, dan ternyata penyebabnya asam lambung
Hapusmemang harus tetap menjaga pola makan dan positif thinking ,,, soalnya stress juga bisa memicu asam lambung naik dan kadang ada yang disertai anxiety/ kecemasan juga...
ayukkk,,, semangat untuk pola hidup sehat,,, walaupun kadang saya juga masih loss juga makan sembarangan :D
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusKasusnya sama seperti istri saya...suara mulai serak bahkan hampir ilang dri mulai bulan maret,sampe sekarang masih serak(agustus 2019)5 bulan,,kadang ada yg berasa ganjel di tenggorokan,periksa ke dokter THT,sampai di laringoskopi...katanya yg bikin serak adalah radang di bagian laring suara(bukan pita suara),karna pita suara normal/sehat..
BalasHapusSaya mau tanya...setelah mba berobat ke dokter... di kasih obatnya apa aja?
Trus ada terapy khusus ga sampe suara kembali normal??
Karna profesi istri saya singer/MC..
Mas lucky boleh tanya biaya laringoskopy kisaran berapa y?
Hapushai kak lucky,, karena sudah lumayan lama,, saya sudah agak lupa,, dapat obat apa saja,,, tapi yang masih saya ingat,, dapat obat cefadroxil,,, untuk antibiotiknya,,
Hapusuntuk terapi khusus,, tidak ada,, tapi saya membatasi aktivitas berbicara,, kebetulan saya juga dulu ada aktifitas menyanyi juga,, hampir setengah tahun,, suara saya agak mulai normal,, jadi memang agak lama baru bisa beraktifitas dengan normal
yang terpenting menjaga daya tahan tubuh dan menjaga pola makan soalnya karena saya sumber utamanya dari asam lambung,, jadi pola makan harus dijaga,, konsumsi air putih hangat dan madu,,menghindari minuman dingin dan menghindari gorengan.. banyak konsumsi buah dan sayur.. semisal bernyanyi juga disarankan untuk tidak memforsir suaranya dan juga istirahat yang cukup... sebisa mungkin menjaga daya tahann tubuh..
semoga saran saya bisa membantu dan semoga istrinya lekas diberi kesembuhan ,, :)
Putri Kanthi obatnya dikasih apa aja y?
BalasHapushai kak,, karena sudah lama saya sudah agak lupa,, yang saya ingat hanya antibiotik cefadroxil..
Hapus